Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2015

Menilik Sejarah Hari Guru Nasional

          Berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994, 25 November adalah Hari Guru Nasional. Di satu hari spesial ini, para guru mendapat sorotan lebih; karya mereka diapresiasi, perjuangan mereka diakui, kesejahteraan mereka diperhatikan. Pengakuan keberadaan guru melalui penetapan Hari Guru Nasional sendiri memiliki sejarah panjang. Jika menilik catatan masa lalu, momentum ini bermula dengan perjuangan para guru Tanah Air melalui Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB) pada 1912. Di masa kolonial, organisasi unitaristik ini beranggotakan para guru bantu, guru desa, kepala sekolah, dan pemilik sekolah. Umumnya mereka bertugas di Sekolah Desa dan Sekolah Rakyat Angka Dua. Di masa yang sama, berkembang juga organisasi guru dengan beragam latar belakang seperti keagamaan, kebangsaan, dan lainnya.

Yuan Jadi Mata Uang Internasional, Ini Kata Mentri Keuangan

Gambar
Foto: Reuters Bogor  -Mata uang yuan sempat membuat geger dunia saat China dengan sengaja melemahkan nilai tukarnya. Akibatnya, yuan digadang-gadang bisa menjadi mata uang internasional menggantikan dolar Amerika Serikat (AS).

Memperbincangkan Indonesia

Jangan pernah kalian merasa kalau kita sudah merdeka. Sesungguhnya kita belum sampai ke titik negara yang merdeka. Kenyataannya kita masih bergantung pada negara asing. Mulai dari ekonomi, sosial, bahkan politik pun kita belum berdaulat masih bisa di intervensi oleh negara-negara yang memiliki kekuasaan (Negara Adidaya). Walaupun kenyataannya kita sudah merdeka 70 tahun yang lalu,. Tapi para pengagasan kemerdekaan hanya mengantarkan kita ke depan gerbang kemerdekaan bukan masuk melewati gerbang kemerdekaan. Silahkan kalian amati Alinea ke-2 UUD 1945. Bila kita melihat kebelakang bahwa Ir. Soekarno mempunyai cita-cita yang menurutku itu merupakan cita-cita yang luar biasa. Cita-cita itu dinamakan Trisakti, dimana di dalam Trisakti itu terdapat 3 poin yang sangat penting:

PERISTIWA 10 NOVEMBER

Gambar
Pertempuran Surabaya  merupakan peristiwa  sejarah   perang  antara pihak tentara  Indonesia  dan pasukan  Belanda . Peristiwa besar ini terjadi pada tanggal  10 November   1945  di  Kota Surabaya ,  Jawa Timur . Pertempuran ini adalah perang pertama pasukan Indonesia dengan pasukan asing setelah  Proklamasi Kemerdekaan Indonesia  dan satu pertempuran terbesar dan terberat dalam sejarah  Revolusi Nasional Indonesia  yang menjadi simbol nasional atas perlawanan Indonesia terhadap kolonialisme                 Kronologi penyebab Persitiwa Kedatangan Tentara Jepang ke Indonesia Tanggal  1 Maret   1942 ,  tentara   Jepang  mendarat di  Pulau Jawa , dan tujuh hari kemudian tanggal  8 Maret   1942 , pemerintah kolonial  Belanda menyerah tanpa syarat kepada Jepang berdasarkan Perjanjian Linggarjati. Setelah penyerahan tanpa syarat tersebut, Indonesia secara resmi diduduki oleh Jepang.