Kementrian Kesekretariatan Kabinet BEM STIE Ekuitas
Tunjukkan Semangat Layaknya Para Pahlawan
Pertempuran
surabaya merupakan peristiwa sejarah perang antara pihak tentara Indonesia dan
pasukan Belanda. Peristiwa besar ini terjadi pada tanggal 10 November 1945 di
Kota Surabaya, Jawa Timur. Pertempuran ini merupakan pertempuran pertama
pasukan Indonesia melawan pasukan asing setelah Proklamasi Kemerdekaan
Indonesia dan salah satu pertempuran terbesar dan terberat dalam sejarah
Revolusi Nasional Indonesia yang menjadi simbol Nasional atas perlawanan
Indonesia terhadap kolonialisme. Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya yang merupakan
rangkaian perjuangan panjang dan heroik yang pernah dilakukan para pejuang
Indonesia itu kemudian kini kita kenal sebagai Hari Pahlawan.
Tepat
10 November kita kembali mengenang hari dimana para pendahulu mencurahkan
tenaga serta pikiran untuk memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan negara
kita, Indonesia. Hari dimana para pahlawan berjuang di medan perang meneteskan
darah, keringat dan juga air mata agar bisa mengibarkan bendera merah putih
kita, Indonesia. Hari dimana ribuan
nyawa terkorbankan demi masa depan kita sang penerus bangsa, Indonesia.
Kenanglah,
tepat pada tanggal 10 November 1945 lalu, pertempuran besar terjadi untuk
mempertahankan kemerdekaan Indonesia yang baru sekian hari terbebas dari
belenggu penjajah. Kenanglah, saat belanda ingin kembali membelenggu garuda
yang baru saja terbang bebas.
Kenanglah
saat dimana Bung Tomo dan para pejuang lainnya dengan gagah berani dan
sukarelawan maju kemedan perang menentang 30.000 tentara bersenjata mempertahankan
kemerdekaan. Kenanglah keberanian dan kegigihan itu.
Dan
kenanglah ketika ribuan pahlawan kita gugur demi kita.
Semangat
kepahlawanan yang ditunjukan para pejuang Indonesia dalam pertempuran 10 November
ini hendaknya dapat kita hayati dan menjadi inspirasi serta sumber motivasi
dalam mengisi kemerdekaan. Melalui momentum Peringatan Hari Pahlawan ini,
diharapkan dapat terbangun karakter bangsa yang kuat dan kokoh untuk dapat
dijadikan sebagai energi penggerak kemajuan bangsa, sehingga bangsa Indonesia
tidak akan terombang-ambing dan kehilangan arah di tengah derasnya arus
globalisasi serta dapat menghadapi segala tantangan, baik yang berasal dari
dalam maupun dari luar.
Ada
pepatah mengatakan bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa
para pahlawannya. Untuk itu marilah kita gelorakan semangat kepahlawanan dengan
dilandasi Nilai-Nilai Kesetiakawanan Sosial yang tinggi serta kita rapatkan
barisan membangun negeri untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat sehingga bangsa
Indonesia dapat menjadi bangsa yang bermartabat yang bisa berdiri sejajar
dengan negara lain di dunia serta keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia
dapat terus terjaga.
Komentar
Posting Komentar