Nilai
Tukar Rupiah terhadap dollar Amerika merosot?
Apa
yang bisa dilakukan mahasiswa???
Generasi milenial kali ini tengah hangat
memperbincangkan kemerosotan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat
yang hampir mencapai Rp.15.000,00. Perlukah kita mempermasalahkannya? Apa yang
harus kita lakukan? Apakah nilai tukar rupiah saat ini wajar?Kita sebagai anak
muda sudah sepatutnya merasa khawatir akan kondisi ekonomi Indonesia saat ini.
Banyak masyarakat yang memandang nilai tukar rupiah
terhadap dollar Amerika Serikat yang besarnya mendekati angka Rp.15.000,00 itu
tidak wajar. Mengapa demikian?? Menurut Firmanzah, sumber kekhawatiran ketika
dollar menembus angka Rp.15.000,00 lebih bersifat psikologis, sehingga angka
Rp.15.000,00 itu pun dijadikan patokan. Kemerosotan nilai tukar
rupiah kali ini memang lebih didominasi dari faktor eksternal, misalnya krisis
ekonomi di Argentia, Turki, Afrika Selatan dan Venezuela. Faktor lain yang
menyebabkan merosotnya nilai tukar rupiah, yaitu Amerika Serikat meningkatkan
suku bunga dan pajak, sehingga mempengaruhi perekonomian di Negara berkembang
seperti Indonesia. Apalagi ditambah dengan Indonesia yang mengalami defisit perdagangan bebrapa tahun
terakhir ini.
Namun kita tak perlu terlalu khawatir, karena
keadaan perokonomian di Indonesia sebenranya tidak seburuk itu. Banyaknya UMKM
dan industri kreatif yang mulai menghiasi kancah perekonomian Indonesia bisa
menjadi salah satu solusi untuk menangani hal ini. Bisnis yang sedang marak digandrungi di Indonesia, salah satunya yaitu berada pada
sektor kuliner, dimana banyak generasi muda khusunya mahasiswa yang mulai
mencoba mengembangkan potensinya dalam dunia bisnis dengan mengembangkan
kreativitas dan inovasinya pada berbagai produk kuliner. Sehingga generasi muda
khusunya mahasiswa memiliki peran penting dalam pembangunan ekonomi di
Indonesia.
Selain dalam sektor kuliner, sektor pariwisata juga
sedang digandrungi oleh generasi millenial, misalnya banyak generasi muda yang
membuat bisinis pariwisata yang “kekinian” misalnya tempat wisata yang
menyuguhkan arena swafoto yang sedang digandrungi generasi milenial. Apalagi
anak muda zaman sekarang memiliki daya eksistensi yang tinggi, maka usaha ini memiliki banyak peluang untuk memulai
bisnis.
Satu hal yang tak luput dari usaha yang tengah
digandrungi anak muda sekarang, yaitu bisnis online. Hal ini juga berkaitan dengan besarnya daya beli masyarakat
melalui online shop. Produk yang
ditawarkan pun beraneka
ragam, dari mulai yang bisnis kecil-kecilan seperti bisinis kuliner via online
sampai jual beli yang memiliki nilai yang besar seperti jual beli produk
elektronik. Dan tak sedikit pula masyarakat yang mampu menjajakan produknya
untuk di ekspor ke luar negeri.
Hal-hal diatas tentulah sangat membantu dalam
perekonomian bangsa Indonesia saat ini. Dengan kita selalu mengembangkan
potensi yang ada di dalam generasi muda , dan selalu mencintai produk lokal
dapat menumbuhkembangkan perekonomian di Indonesia. bila perlu kita harus
mengurangi impor dan berusaha untuk menngkatkan ekspor untuk bisa bertahan
dalam nilai rupiah yang makin merosot.
Kita sebagai mahasiswa patut menjadi roda pergerakan
ekonomi Indonesia dengan menciptakan perekonomian Indonesia yang mandiri,
kreatif, inovatif, dan memiliki daya saing.
Sumber
bahan materi :
https://www.vice.com/id_id/article/8xbwbp/ini-panduan-ekonom-agar-anak-muda-lebih-jernih-memahami-pelemahan-rupiah-jadi-rp15-ribu
Komentar
Posting Komentar