[RECAP] Open House BEM 2017
''Kepemimpinan dan organisasi adalah dua hal yang tak terpisahkan organisasi melatih kepemimpinan, dan kepemimpinan menjamin kelangsungan organisasi.'' – Unknown
***
Di acara open house ini kita pastinya
seru-seruan dari mulai datang hingga pulang.
Untuk hari pertama, setelah membereskan
barang yang dibawa ke kamar masing-masing dan membagi dalam beberapa kelompok,
lalu kita mulai melakukan kegiatan.
Kegiatan pertama kita melakukan fieldtrip yang terdiri dari 5 pos yang memiliki esensi pada masing-masing posnya dan akan
dilewati setiap oleh kelompok yang ada. Pos pertama yaitu ada games tali,
dimana setiap kelompok harus bisa mengurai tali rapia yang saling berkaitan
satu sama lain.
Pos 1 |
Di
pos 2 ada games baner. Masing-masing anggota kelompok harus menginjakan kaki
nya di dalam banner, ukuran banner diubah dari ukuran yang besar menjadi kecil dan setiap anggota kelompok harus bisa menginjakan kaki pada setiap ukuran banner yang diberikan.
Pos 2 |
Eh awas jatuh! |
Dari kedua pos ini kita bisa tahu bahwa
ada makna penting tentang apa yang harus ada dalam organisasi. Apa saja
kira-kira?
Hm, tentunya harus ada kepemimpinan, lalu
kerja sama untuk menyelesaikan masalah dan mau mendengarkan saran karena
organisasi bukan hanya terdiri dari satu orang. Melainkan banyak orang yang
memiliki tujuan yang sama.
Lalu ada pos 3 yang memberikan tantangan
kepada setiap kelompok yang terdiri dari 4-5 orang untuk tetap mempertahankan
api yang berasal dari korek mulai dari orang pertama hingga orang terakhir agar dapat menyalakan lilin yang berada di ujung. (Kalau
mati ditengah-tengah? Ulangi dari awal dong biar greget). Jika di pos pertama
dan kedua kita belajar untuk mampu menyelesaikan masalah, di pos ketiga ini kita
belajar bagaimana untuk tetap tenang, gigih, serta kerjasama dalam menghadapi masalah apapun. Termasuk masalah yang ada dalam organisasi.
Next, pos 4. Disini setiap kelompok boleh
bernyanyi menyuarakan suara emasnya. Oh tenang, ini bukan pos pencarian bakat. Tapi di pos ini kita belajar untuk cinta tanah air dan mengenal kampus.
Caranya? Mudah kok. Cukup dengan mampu menyanyikan lagu kebangsaan dan nasional
serta mars STIE EKUITAS.
Pos 4 |
Menyiapkan suara... |
Terakhir...
Pos 5, birokrasi. Pos ini memberikan
pengetahuan mengenai rantai komando yang berada dalam organisasi dan bersifat
administratif. Dimana setiap kelompok diberikan tugas untuk mencairkan dana proposal dari kegiatan mereka.
Pos 5 |
***
Menjelang
malam....
Setelah membersihkan diri, lalu semuanya
berkumpul di satu tempat karena sekarang..
Kegiatan malam ini kita isi dengan sharing
tiap perkementrian. Kali ini setiap mahasiswa baru yang ada, boleh bertanya pada
lebih dari satu kementrian untuk menambah pengetahuan mereka tentang bagaimana
jalannya setiap kementrian yang ada di BEM.
Bermalam di daerah yang dingin tentu belum
lengkap tanpa adanya api unggun. Yaps, ketika malam semakin larut kita semua
berkumpul mengelilingi api unggun. Bukan untuk bakar-bakar jagung, tapi untuk
berbagi nasihat dan pengalaman antar anggota BEM dengan para peserta Open
House.
Mata sudah mulai lelah, saat nya istirahat
mempersiapkan diri untuk kegiatan besok.
***
Hari kedua, ada satu kegiatan lagi dan kali
ini setiap anggota BEM berkontribusi di dalam setiap kelompok. Kegiatan nya cukup
menguras tenaga dan fokus untuk mencari 5 bendera yang tersebar di beberapa
tempat. Siapa yang paling cepat mengumpulkan bendera, itulah pemenangnya.
Menjelang siang, semua bersiap-siap untuk
pulang.
***
Terimakasih untuk teman-teman yang sudah
hadir dalam acara Open House BEM 2017. Organisasi bisa
berarti tempat belajar maupun bergaul. Apapun itu, jadikan organisasimu tempat yang berkesan.
Selalu ingat
apa yang menjadi tujuan awal kalian masuk ke dalam suatu organisasi, apapun
itu. Meskipun organisasi memiliki sistem organisasi yang baik, jika kebersamaan
orang-orang didalamnya memudar, maka lambat laun organisasi tersebut juga akan
ikut memudar. Jadi, jangan lupakan juga apa yang sudah kalian pelajari selama kegiatan ini khususnya tentang kerjasama dan komunikasi mendengarkan saran dari orang
lain.
Semangat mahasiswa!
***
Source by
Google
KOMINFO 2017
Komentar
Posting Komentar